fungsi terbilang adalah suatu fungsi untuk merubah dari angka menjadi huruf atau tulisan. fungsi ini biasanya dipakai dalam catatan keuangan atau biasanya kalau di keadaan manual biasanya kita sering temukan di kwitansi pembayaran. dan kali ini mari kita bersama-sama mencoba membuat fungsi terbilang dengan php. namun seperti biasanya izinkan diri ini terlebih dahulu untuk mengucpakan
Salam sobat semua
Alhamdulillahi robbil 'alaamiiin, segala puji bagi Allah atas segala nikmat yang telah Allah berikan kepada diri ini secara gratis sehingga diri ini bisa menulis dan berbagi dalam tulisan, tak lupa sholawat serta salamku akan tetap tercurah dan terpanjatkan hanya untuk baginda Sayyidina Muhammad ibni Abdillah S.A.W. beserta keluarga dan para sahabatnya.
Bismillahir rohmaanir rohiim, fungsi terbilang merupakan salah satu suatu konversi dari angka menjadi huruf. dan kita sekarang mari kita coba membuat fungsi terbilang ini dengan php. jadi ketika kita mengetikkan angka 10 maka jika kita gunakan fungsi terbilang akan menjadi sepuluh. oke langsung saja kita coba dalam penerapan kode phpnya. pertama kita buat dulu form inputan untuk memasukkan angka dan kemudian yang akan kita konversi dengan fungsi terbilang
<?php
echo "<form method=POST>
Masukkan Angka : <input type=\"text\" name=\"angka\"><br>
<input type=\"submit\" name=\"tbl\" value=\"Klik Saya\">
</form>
";
?>
setelah membuat kode form inputan sekarang kita buat fungsi terbilangnya yaitu seperti berikut
function terbilang($angka){
$bilne=array("","satu","dua","tiga","empat","lima","enam","tujuh","delapan","sembilan","sepuluh","sebelas");
if($angka < 12){
return " ".$bilne[$angka];
}elseif ($angka < 20){
return terbilang($angka - 10) . "belas";
}elseif ($angka < 100){
return terbilang($angka / 10) . " puluh" . terbilang($angka % 10);
}elseif ($angka < 200){
return " seratus" . terbilang($angka - 100);
}elseif ($angka < 1000){
return terbilang($angka / 100) . " ratus" . terbilang($angka % 100);
}elseif ($angka < 2000){
return " seribu" . terbilang($x - 1000);
}elseif ($angka < 1000000){
return terbilang($angka / 1000) . " ribu" . terbilang($angka % 1000);
}elseif ($angka < 1000000000){
return terbilang($angka / 1000000) . " juta" . terbilang($angka % 1000000);
}elseif ($angka < 1000000000000){
return terbilang($angka / 1000000000) . " milyar" . terbilang(fmod($angka,1000000000));
}elseif ($angka < 1000000000000000) {
return terbilang($angka/1000000000000) . " trilyun" . terbilang(fmod($angka,1000000000000));
}
}
dalam kode diatas adalah suatu fungsi yang dibuat sendiri. dan dalam fungsi tersebut ada pembuatan variabel bilne yang kita buat untuk menyimpan kata-kata angka dari satu sampai dengan sebelas. dan setelah itu kita buat kondisi dengan pengkondisian if yang mana kondisi pertama adalah dimana variabel angka kurang dari 12 maka kembalikan nilai fungsi terbilang dengan fungsi return dengan nilai varibael array bilne dengan index varaibel angka. kemudian pengkondisian jika variabel angka kurang dari 20 maka kembalikan nilai fungsi terbilang dengan nilai fungsi terbilang dengan variabel nilai angka dikurangi 10 kemudian ditambahi kata belas. kemudian pengkondisian jika kurang dari 100 maka kembalikan nilai fungsi terbilang variabel angka dibagi 10 dan ditambahi kata puluh dan fungsi terbilang dengan angka sisa bagi 10. kemudian pengkondisian jika kurang dari 200 maka kembalikan nilai seratus fungsi terbilang variabel angka dikurangi 100. kemudian pengkondisian jika kurang dari 1000 maka kembalikan nilai fungsi terbilang variabel angka dibagi 100 dan ditambahi kata ratus dan fungsi terbilang dengan angka sisa bagi 100.
dan pada kode diatas terdapat fungsi fmod pada angka diatas satu juta karena ketika kita ingin menggunakan sisa bagi % diatas satu juta maka hasilnya menjadi error, jadi penggunaan fmod untuk diatas 1juta lebih efisien untuk menghitung sisa bagi hasil.
jadi jika kode diatas digabung maka akan didapatkan kode sebagi berikut
<?php
echo "<form method=POST>
Masukkan Angka : <input type=\"text\" name=\"angka\"><br>
<input type=\"submit\" name=\"tbl\" value=\"Klik Saya\">
</form>
";
if(isset($_POST['tbl'])){
echo terbilang($_POST['angka']);
}
function terbilang($angka){
$bilne=array("","satu","dua","tiga","empat","lima","enam","tujuh","delapan","sembilan","sepuluh","sebelas");
if($angka < 12){
return " ".$bilne[$angka];
}elseif ($angka < 20){
return terbilang($angka - 10) . "belas";
}elseif ($angka < 100){
return terbilang($angka / 10) . " puluh" . terbilang($angka % 10);
}elseif ($angka < 200){
return " seratus" . terbilang($angka - 100);
}elseif ($angka < 1000){
return terbilang($angka / 100) . " ratus" . terbilang($angka % 100);
}elseif ($angka < 2000){
return " seribu" . terbilang($x - 1000);
}elseif ($angka < 1000000){
return terbilang($angka / 1000) . " ribu" . terbilang($angka % 1000);
}elseif ($angka < 1000000000){
return terbilang($angka / 1000000) . " juta" . terbilang($angka % 1000000);
}elseif ($angka < 1000000000000){
return terbilang($angka / 1000000000) . " milyar" . terbilang(fmod($angka,1000000000));
}elseif ($angka < 1000000000000000) {
return terbilang($angka/1000000000000) . " trilyun" . terbilang(fmod($angka,1000000000000));
}
}
?>
dan jika kode diatas kita jalankan dan kita isi inputan masukkan angka dan kemudian ketika kita klik maka akan menghasilkan output suatu kata yang sesuai dengan nilai yang ada pada inputan dan itulah namanya fungsi terbilang. atau istilah kerennya konversi dari suatu angka menjadi suatu huruf atau kata seperti tampak berikut
dan seperti itulah kurang lebihnya tentang fungsi terbilang dengan php atau konversi dari angka menjadi suatu kata atau huruf. dan saya rasa cukup sekian dulu untuk tulisan kali ini tentang fungsi terbilang dengan php dan kita lanjut di next tulisan Insya Allah. dan mudah-mudahan tulisan ini bisa memberi manfaat bagi kita semua Aamiiin.
dan bagi kalian yang ingin download file kode diatas bisa download disini
salam sobat semua.
#php #fungsi #terbilang #konversi #angka #free #share #berbagi #gratis
Comments
Post a Comment